Jangan Di Klik Link Dibawah

Home » , » Fenomena Anak 9 Tahun yang menjadi Imam Masjid di Yordania.

Fenomena Anak 9 Tahun yang menjadi Imam Masjid di Yordania.

Fenomena Anak 9 Tahun yang menjadi Imam Masjid di Yordania. Sebuah fakta unik terjadi di negeri Yordania. Bocah yang masih berumur 9 tahun memukau para jemaah sebuah masjid di Yordania. Bocah penghafal Al-Quran ini berdiri diatas mimbar dan berkhutbah sebelum shalat Jumat, dengan pembawaan kata-kata yang lancar dan sangat fasih membawakan hadits. Anak tersebut bernama Anas Al-Shatti, bocah yang menjadi Imam dan penceramah di Masjid Al-Ibrahimi, Amman, Yordania, Jumat pekan lalu. Naiknya bocah ini ke mimbar karena tetangga-tetangganya mendesak ayah Anas Al-Shatti agar memberi ijin kepada putra yang sangat dicintainya itu untuk memberi ceramah di masjid.

Anas Al-Shatti dikenal warga setempat sebagai bocah yang sangat pintar. Anas sudah hafal Al-Quran 30 juz dan mengkhatamkan beberapa kitab syari'ah. Kerajaan Bani Hasyim di Yordania juga sudah memberikan Anas lampu hijau untuk memimpin shalat Jum'at dan khutbah di masjid tersebut. Hal suatu keistimewaan tersendiri bagi orang tua Anas Al-Shatti.

Ustadz cilik anas al-shatti
Anas Al-Shatti sendiri mengaku bahwa sekolahnya tidak terganggu dengan adanya aktivitas baru tersebut  yaitu ceramah di masjid dan menghafal al-Quran. Dia malah mengatakan bahwa prestasinya di sekolah terus meningkat. Selain itu, Anas juga masih bermain seperti anak seumurnya. Dia biasanya mendapat ranking satu di sekolah. Anas juga bermain dengan anak tetangga, tetapi dia tahu bagaimana cara mengatur waktu sehingga sebagian harinya bisa untuk membaca al-Quran.

Ustadz cilik yang masih imut-imut ini sebenarnya naik ke mimbar untuk pertama kalinya, tapi ustadz cilik ini tidak terlihat grogi meski pertama kalinya. Malah sebaliknya, dia dengan lugas dan pembawaan santai menyampaikan Kalamullah diatas mimbar. Dalam ceramahnya Anas Al-Shatti mengetengahkan soal kewajiban anak untuk berbakti pada orang tua yang telah dengan susah payah membesarkan.

Dalam agama Islam sendiri sebenarnya baligh (sudah tua) atau imam masjid bukanlah salah satu syarat mutlak untuk menjadi imam shalat. Syarat utama untuk menjadi imam adalah hafalan dan bacaan al-Quran yang baik. Anak kecil pun bisa menjadi imam asalkan bacaan al-qu'annya baik, fasih dan sudah mumayiz, atau sudah mampu membedakan mana itu yang baik dan itu buruk.

 
DUNIA ILMU :Jendela Informasi Dunia
Copyright © 2014. DUNIA ILMU - All Rights Reserved