Survei Kesehatan tahunan yang dilakukan di Inggris pada 2010 mengungkapkan anak perempuan terlibat hubungan seks pada usia jauh lebih muda daripada laki-laki. Hal ini dipicu oleh pornografi di Inggris.
Survei menemukan, satu dari empat wanita (27 persen) berusia 16 sampai 24 mengakui mereka pernah berhubungan seks sebelum usia 16. Usia ini masih dilindungi hukum persetujuan orang tua atau wali. Pada pria, hal serupa hanya terjadi 1 dari 5 orang.
Proporsi wanita yang mengatakan mereka melakukan seks di bawah umur semakin meningkat. Tetapi tren tersebut tidak terbaca pada pria. Selain kehilangan keperawanan saat masih muda, satu dari 10 pria dan wanita berusia 16 sampai 24 mengatakan mereka telah memiliki 10 atau lebih pasangan seksual.
"Gadis-gadis muda terlalu banyak menyerap dari budaya populer, sehingga mereka menjadi objek seks," kata anggota Parlemen Inggris, Diane Abbott, seperti dikutip Independent. (MI/Wtr4)



