Masih Pakai Popok, Balita ini sudah mahir main Skateboard.

Masih Pakai Popok, Balita ini sudah mahir main Skateboard. Olahraga ekstrim skateboard atau papan seluncur masih tergolong olahrgaga ekstrim. Para pelaku olahraga ini harus mengenakan alat perlindungan keselamatan yang lengkap seperti helm, pelindung lutut, dan pelindung siku.

bayi-skateboard

Untuk memainkan olahraga ekstrim ini, para pelakunya juga harus memiliki skill atau kemampuan yang memadai dan biasanya dimainkan oleh para remaja dan orang dewasa. Namun bagaimana jika yang melakukan olahraga ini adalah seorang balita berumur 18 bulan? Bisakah ia memegang kendali atas skateboard yang dikendarainya? Balita bernama Kahlei Stone-Kelly itu berhasil memukau para pengguna dunia maya bahwa ia bisa mengendarai skateboard meski hanya menggunakan popok dan tanpa alat pelindung apapun. Balita asal Victoria, Australia itu sama sekali tidak takut saat mengendarai skateboard yang masih lebih besar dari badannya tersebut. Ia sempat jatuh beberapa kali namun berhasil bangkit kembali dan melanjutkan aksinya.

Aksi Kahlei tentu saja mengundang decak kagum dari para pemirsa YouTube. Kebanyakan dari mereka mengagumi aksi Kahlei saat memainkan papan tersebut. Namun beberapa pemirsa lainnya tampak kecewa karena Kahlei tidak dilengkapi dengan alat pelindung apapun. Penasaran dengan aksi Kahlei saat mengendarai skateboard tersebut?